Dalam rangka memaksimalkan layanan perizinan dan nonperizinan, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Murung Raya melaksanakan pelatihan bersama Aparatur Paten yang berada dimasing-masing wilayah kecamatan di Kabupaten Murung Raya.

Pelaksanaan pelatihan Online Single Submission (OSS) dan Sistem Informasi Pelayanan Untuk Publik (SICANTIK) dilaksanakan selama dua hari terhitung mulai tanggal 23 s/d 24 Mei 2022. Dalam kegiatan tersebut aparatur Paten dari kecamatan mempelajari tatacara pemberian layanan perbantuan menggunakan dua sistem informasi tersebut.

By Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *